BRIEFING KAMPUS HIMABO UM 2019


BRIEFING KAMPUS HIMABO UM 2019

Halo generasi tangguh Bojonegoro !!!
Wah, tak terasa ya masa putih abu-abu segera berakhir. Pastinya udah nggak sabar banget nih segera ganti dengan jas almamater impian kalian ? Jangan khawatir karena semua akan tiba waktunya yang kalian tunggu-tungggu yaitu masuk kampus favorit kalian.

HAyo, ada yang ingat gak sih beberapa waktu yang lalu diminggu pertama kalian masuk disekolah kalian kedatangan siapa ? Ya, Pastinya banyak bangetkan ya kakak-kakak dari berbagai kampus di Indonesia. Kalau yang ini masih ada yang ingat nggak ya ? Hayo ini dari mana ?

Iyak bener banget nih kalian memang hebat, kami dari Himpunan Mahasiswa Bojonegoro Universitas Negeri Malang (HIMABO UM) telah berhasil menyelenggarakan Briefing Kampus di beberapa SMA/SMK/MA di Kabupaten Bojonegoro. Briefing Kampus telah menjadi program kerja tahunan dari HIMABO UM yang kebetulan tahun diselenggarakan pada tanggal 2-8 Januari 2019 sebanyak kurang lebih 40 sekolah dari berbagai daerah di Bojonegoro telah kami kunjungi. Tentu saja dengan membawa misi utama kami untuk berbagi informasi tentang dunia perkuliahan. Dan juga memberikan motivasi kepada generasi tangguh Bojonegoro agar mereka tidak salah memilih tujuan setelah lulus dari bangku putih abu-abu. Dari sekian luasnya wilayah Bojonegoro terbagi menjadi 4 wilayah yaitu timur, tengah, selatan, dan barat. Wah tentu beruntung sekali ya, bagi sekolahnya yang kami datangi.
Cek dulu yuk foto-foto berikut ini, siapa tau foto kalian yang cantik-cantik dan ganteng-ganteng ada di sini !

Yang fotonya ada di atas boleh tulis komentar dong. Tentunya boleh komentar apa saja nih, boleh berisi kesan kalian setelah mendapatkan briefing dari kami, boleh curhat, boleh tanya-tanya lagi mungkin kurang puas atau malu mau bertanya saat briefing disekolah kalian kemarin. Kali ini kami mengusung tema “ Gapai Kampus Favoritmu Realisasikan Cita-Citamu” kakak-kakak HIMABO UM mengajak kalian untuk memupuk semangat mengejar cita-cita di Perguruan Tinggi. Meskipun membawa almamater Universitas Negeri Malang, kami tetap konsisten untuk memberikan informasi tentang Perguruan Tinggi secara universal. Wah semakin kece saja ya. Yuk kita intip lagi suasana briefing di dalam kelas.

Gimana nih? Pasti seru banget kan? Apalagi kakak-kakaknya ganteng dan cantik semua. Wah jadi tambah betah pastinya. Kami juga betah kok, hanya saja waktu yang sedemikian singkat gak cukup untuk  menyampaikan seluk beluk dunia perkuliahan. Tapi tenang saja, kami akan tunggu kehadiran teman-teman sampai beralih status menjadi “mahasiswa” kok. Yuk kita bangun bersama Bojonegoro tercinta dengan meningkatkan taraf pendidikan menjadi lebih bermutu. Mari melangkah bersama kami, Himpunan Mahasiswa Bojonegoro Universitas Negeri Malang (HIMABO UM) menuju Bojonegoro MATOH !!!


Komentar