Ramadan Penuh Makna dalam Buka Bersama 2023

 Ramadan Penuh Makna dalam Buka Bersama 2023

         
Bulan Ramadan merupakan suatu bulan yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya oleh seluruh umat Islam. Bulan yang penuh ampunan dan keberkahan sarana untuk berlomba-lomba dalam mendapatkan kebaikan, karena pada bulan Ramadan segala kebaikan yang dilakukan akan dilipatgandakan. Banyak sekali kegiatan-kegiatan bermanfaat yang akan dilaksanakan ketika Ramadan, yakni seperti halnya berpuasa, salat tarawih, membaca Al-Qur’an, bersedekah, dan juga ajang silaturahmi melalui acara buka bersama. 

Buka Bersama sendiri merupakan suatu kegiatan yang telah menjadi suatu tradisi pada masyarakat Indonesia. Pada Ramadan kali ini Himpunan Mahasiswa Bojonegoro Universitas Negeri Malang atau lebih dikenal dengan HIMABO UM turut menyemarakkan tradisi ini dengan berbagai kegiatan yang seru dan bermanfaat, dimana bukber ini dilaksanakan pada tanggal 16 April 2023 di Panti Asuhan Putri Aisyiyah yang berlokasi di Jl. Mayjend. Mt. Haryono Gang III No. 231A, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. Selain buka bersama HIMABO UM juga mengadakan santunan kepada anak-anak di Panti Asuhan yang mana dananya bersumber dari donasi teman-teman dan masyarakat umum sekalian. 

Tema yang diambil pada kegiatan Buka Bersama tahun ini adalah “Ramadan Lebih Bermakna Dengan Berbagai Terhadap Sesama” tema ini diambil karena sesuai dengan tujuan diadakannya Buka Bersama 2023 ini, yaitu berbagi kepada para anak yatim di bulan yang penuh berkah ini.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan positif antara anggota HIMABO UM dengan pihak Panti Asuhan Putri Aisyiyah, memperat tali silaturrahmi, meningkatkan rasa empati anggota HIMABO UM, dan menambah syukur kepada Allah SWT. Serangkaian acara Buka Bersama ini tentunya diisi dengan berbagai kegiatan yang menarik dan bermanfaat, dimana halnya seperti mendengarkan tausiah guna menambah wawasan keagamaan, melakukan amalan pada bulan Ramadan seperti halnya mengaji, berkumpul dan menjalin silaturahmi serta tidak lupa tetap melaksanakan salat wajib secara berjamaah. Anggota HIMABO UM juga saling berkenalan dengan anggota panti guna menyambung tali persaudaraan dan silaturahmi. Pihak Panti Asuhan juga menerima dengan baik segala rangkaian acara yang telah disiapkan panitia Buka Bersama 2023, Antusias yang diberikan anak-anak Panti Asuhan juga turut menambah semangat panitia dalam menjalankan acara Buka Bersama 2023. Setelah memasuki waktu berbuka anak-anak panti diajak untuk membatalkan puasa dengan air putih dan beberapa takjil kemudian tak lupa menjalankan salat maghrib, lalu dilanjutkan dengan makan berat seperti nasi.


Seiring berakhirnya acara, panitia melakukan foto bersama, penyerahan vendel sebagai kenang-kenangan dan memberikan beberapa donasi yang telah digalang pada jauh-jauh hari seperti halnya uang, sembako, dan beberapa alat tulis. Acara tersebut menutup serangkaian acara Buka Bersama 2023, kemudian kami melaksanakan salat tarawih dan berpamitan. Kegiatan Buka Bersama yang disambut dengan antusias ini membuat semangat panitia menjadi semakin tinggi dengan harapan semoga kedepannya acara seperti ini akan selalu diadakan dengan kegiatan yang bertambah menarik dan semakin menambah dampak positif baik bagi panitia maupun bagi Panti yang tempat dilaksanakannya kegiatan buka bersama tersebut. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini HIMABO UM akan selalu dapat menjalin silaturahmi dan membantu menebarkan dampak positif bagi masyarakat sekitar. Salam hangat dari kami panitia Buka Bersama 2023. Sampai jumpa di kegiatan HIMABO UM lainnya.


HIMABO MATOH!!!!!


Komentar